Kamis, 18 November 2021

KONFLIK DALAM KEHIDUPAN SOSIAL (MATERI IPS KELAS VIII SEMESTER GANJIL ) KURIKULUM 2013

KONFLIK DALAM KEHIDUPAN SOSIAL 

(HALAMAN 119 - 124) 



 

Pengertian Konflik Menurut Para Ahli

Menurut Robert MZ Lawang, Konflik adalah perjuangan untuk memperoleh hal-hal yang langka dengan tujuan tidak hanya memperoleh keuntungan, tetapi juga untuk menundukkan pesaingnya.

menurut Kartono, Konflik merupakan proses sosial yang bersifat antagonistik dan terkadang tidak bisa diserasikan karena dua belah pihak yang berkonflik memiliki tujuan, sikap, dan struktur nilai yang berbeda.

Faktor-faktor Penyebab Konflik Sosial

  1. Perbedaan Individu. 
  2. Perbedaan Latar Belakang Kebudayaan.  
  3. Perbedaan Kepentingan.  
  4. Perubahan-perubahan Nilai yang Cepat

Akibat-akibat Konflik

  1. Meningkatnya Solidaritas Sesama Anggota Kelompok
  2. Retaknya Hubungan Antar-Individu atau Kelompok
  3. Terjadinya Perubahan Kepribadian Para Individu 
  4. Rusaknya Harta Benda dan Bahkan Hilangnya Nyawa Manusia
  5. Terjadinya Akomodasi, Dominasi, bahkan Penaklukan 

Cara Menangani Konflik

  1. Menghindar
  2. Memaksakan Kehendak
  3. Menyesuaikan Keoada Keinginan Orang Lain
  4. Tawar Menawar
  5. Kolaborasi

Integrasi Sosial adalah proses penyesuaian unsur-unsur yang berbeda dalam masyarakat sehingga menjadi satu kesatuan. Unsur-unsur yang berbeda tersebut, meliputi ras, etnis, agama, bahasa, kebiasaan, sistem nilai, dan lain sebagainya.

Menurut Wiliam F Ogburn dan Meyer Nimkoff syarat terjadinya integrasi sosial terdapat 3 hal, yaitu:

  1. Anggota masyarakat merasa bahwa mereka berhasil saling mengisi kebutuhan-kebutuhan mereka
  2. Masyarakat berhasil menciptakan kesepakatan (konsensus) bersama mengenai nilai dan norma
  3. Nilai dan norma sosial itu berlaku cukup lama dan dijalankan secara konsisten
https://www.youtube.com/watch?v=rZfFquJ3Ofs











Tidak ada komentar:

Posting Komentar