Kamis, 25 Februari 2021

SOAL-SOAL LATIHAN PENILAIAN HARIAN TERPROGRAM 2 (IPS SMP KELAS 7 SEMESTER GENAP KURIKULUM 2013 ) PJJ

 






 
LATIHAN SOAL PENILAIAN HARIAN TERPROGRAM 2

MATA PELAJARAN        : IPS TERPADU

KELAS/SEMESTER         : VII/ GENAP

MATERI                               : PERMINTAAAN, PENAWARAN PASAR, HARGA,

 PERAN TEKNOLOGI DAN          KEWIRAUSAHAAN

 


PETUNJUK : Pilihlah jawaban yang benar pada opsi/huruf a, b, c atau d

  1. Jumlah barang yang ingin dibeli oleh masyarakat dengan berbagai tingkat harga disebut...

A. kebutuhan
B. permintaan
C. Penawaran
D. keinginan

  1. Silvia biasanya memasak menggunakan kompor gas. Karena pasokan tong gas terjadi kelangkaan maka Silvia beralih menggunakan kayu bakar yang dibeli di pasar. Permintaan terhadap kayu bakar yang dilakukan Silvia dipengaruhi oleh faktor ...

A. pendapatan
B. selera
C. harga barang
D. harga barang lain

  1. Penawaran mengandung arti ...

A.  kesediaan penjual untuk menjual berbagai barang dan jasa pada tingkat harga dalam waktu tertentu
B. jumlah barang yang diinginkan pembeli pada berbagai tingkat harga dalam waktu tertentu
C. kesediaan pembeli untuk membayar sejumlah barang dan jasa pada tingkat harga dalam waktu tertentu
D. kesediaan penjual untuk membeli faktor-faktor produksi pada tingkat harga dalam waktu tertentu
 

  1. Pengertian pasar berikut yang paling tepat adalah...

A tempat bertemunya penjual dan pembeli untuk melakukan transaksi jual beli
B. tempat bagi produsen menyalurkan atau menjual barang dagangannya
C. sarana untuk mendapatkan barang yang dibutuhkan pembeli
D. sarana bertemunya penjual dan pembeli baik secara langsung atau tidak langsung untuk melakukan jual beli

  1. Pasar dimanfaatkan sebagai sarana memperkenalkan hasil produksi kepada masyarakat. Hal ini sesuai dengan fungsi pasar sebagai...

A.  sarana distribusi
B. sarana pembentuk harga
C. sarana promosi
D. tempat mencari laba/keuntungan

  1. Waiz telah membeli Telepon Genggam melalui lapak yang disediakan secara online di internet. Belanja online termasuk jenis pasar...

A. abstrak
B. konkrit
C. nasional
D. regional

  1. Yang dimaksud harga pasar adalah...

A. daftar harga-harga barang yang dengan sengaja dipampang oleh pengelola pasar
B. harga-harga barang yang telah ditentukan terlebih dahulu oleh penjual
C. harga kesepakatan pihak penjual dan pembeli melalui proses tawar-menawar
D. daftar harga barang yang ditetapkan pemerintah

  1. Khrisna menggunakan berbagai media IPTEK seperti televisi, radio, dan internet sebagai sarana mempromosikan barang dagangannya. Tindakan Santoso menggunakan media tersebut sesuai dengan peran IPTEK dalam kegiatan...

A.  produksi
B. distribusi
C. konsumsi
D. ekonomi
 

  1. Berikut adalah potensi yang dimiliki oleh manusia:

1) mempunyai kepribadian yang kuat
2) memiliki sikap mental seorang wiraswasta
3) memiliki kemampuan mengeksploitasi sumber daya
4) memiliki kemampuan untuk mencari informasi
5) memiliki sifat egois dan sulit menerima pendapat orang lain

Yang termasuk ciri-ciri manusia wirausaha adalah
A. 1), 2), dan 3)
B. 1), 2), dan 4)
C. 2), 3), dan 5)
D. 3), 4), dan 5)

  1. Peran kewirausahaan dalam perekonomian Indonesia adalah ...

A. dapat menciptakan lapangan kerja baru sehingga jumlah pengangguran menurun
B. memiliki hak monopoli sehingga dapat menguasai pasar
C. memiliki ide dan gagasan kreatif sehingga dapat mengeksploitasi sumber daya
D. dapat meningkatkan pendapatan nasional sehingga keuntungan hanya untuk dirinya sendiri

 

 



KUNCI JAWABAN

1.    B

2.   D

3.    A

4.    D

5.   .C

6.   . A

7.    C

8.    B

9.    B

10 C

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar